Penyusunan mata kuliah berbasis Pembelajaran Inovatif Berbasis Individu dan Teknologi
Binus, 30 Agustus 2021. Pelaksanaan PKKM Prodi Psikologi melaksanakan penyusunan mata kuliah berbasi pembelajaran inivatif berbasis individu dan teknologi.
Kemampuan dan modalitas belajar yang berbeda-beda antarindividu perlu disikapi dengan pendekatan yang berbeda sehingga pendekatan dalam metode pengajaran tidak lagi bisa bersifat “one size fits all”. Dengan pendekatan pengajaran yang berbeda, salah satunya adalah Differentiated Instructions (DI), mahasiswa dapat memahami materi dengan lebih baik karena materi disampaikan melalui “pintu” masuk yang berbeda-beda, sesuai modalitas belajar mereka masing-masing. Mahasiswa yang daya tangkapnya kurang cepat/tidak tergopoh-gopoh menyeimbangkan dirinya dengan yang lebih cepat. Sedangkan mereka yang daya tangkapnya cepat juga diberikan ruang untuk bereksplorasi. Pengimbangan itu tentunya akan meningkatkan keyakinan mahasiswa mengenai proses pembelajaran yang ia lakukan, yang akan mendorong keyakinan dirinya juga untuk menempuh jalur pengembangan keilmuan sesuai yang ia minati.
Tujuan program ini yaitu bertujuan untuk mengembangkan matakuliah yang melibatkan strategi pengajaran yang inovatif berbasis pendekatan individu dan teknologi. Metode yang digunakan pada tahun 2021 DI akan diterapkan di satu mata kuliah sebagai pilot project. Selain itu dilakukan juga pengkayaan lebih lanjut kepada para dosen dengan melibatkan universitas mitra maupun berbagai online course. Output dari kegiatan ini yaitu pelaksanaan uji coba DI di Biopsychology (terdiri dari 10 modul) dengan menggunakan tools aplikasi Augmented Reality.